Habib Bahar Didatangi Jenderal TNI: Bapak sebagai Ulama Harus Berhati-hati Ngomong

Habib Bahar Didatangi Jenderal TNI: Bapak sebagai Ulama Harus Berhati-hati Ngomong

BOGOR - Habib Bahar bin Smith didatangi Jenderal TNI, yang ternyata Komandan Korem Surya Kencana Bogor, Brigjen Achmad Fauzi.

Kedatangan Danrem 061, rupanya tidak disambut baik. Mereka terlibat adu mulut yang direkam dalam sebuah video dan viral di media sosial.

Danrem 061 menjelaskan bahwa kedatangannya untuk meminta Bahar memenuhi panggilan di Polda Jabar, terkait dengan laporan polisi yang sudah dilayangkan.

\"Ini masalah akidah, tidak bisa dibiarkan,\" kata Habib Bahar menyela perkataan Danrem, dalam perbincangan itu, seperti dilihat radarcirebon.com, Sabtu (1/1/2022).

Ucapan Bahar ditanggapi Danrem yang menegaskan bahwa Indonesia adalah negara dengan Bhineka Tunggal Ika dan Beragam.

\"Oh iya Bhineka Tunggal Ika harga mati. Pancasila itu harga mati. UUD 1945 harga mati,\" timpal Habib Bahar.

Perbincangan pun makin memanas. Bahar menyinggung soal KSAD Jenderal Dudung Abcdurachman agar tidak perlu bicara mengenai agama.

\"Tugasnya Dudung jangan utik-utik masalah agama, kalau tidak tahu masalah agama,\" kata Bahar.

Sebaliknya, Danrem juga mengingatkan agar Bahar memberikan ceramah dengan baik layaknya seorang ulama.

\"Bapak sebagai ulama harus hati-hati ngomong,\" tandas Danrem.

Diketahui, video tersebut direkam pada Jumat, 31, Desember 2021. Dan dipublikasikan Kanal Sikam TV. (yud)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: